TIDAK hanya bisa menggunakan teflon sebagai salah satu perlengkapan memasak, Mahapuan perlu tahu juga cara merawatnya. Sebab, berbeda jenis teflon, berbeda pula cara membersihkannya.
Wajan antilengket ini memang menjadi idola di dapur. Hampir setiap rumah memiliki teflon. Namun, cara perawatan yang tidak tepat dapat membuat produk memasak yang satu ini cepat rusak.
Lantas, bagaimana cara merawat teflon agar tidak cepat rusak. Berikut ini cara-caranya dirangkum dari Kompas.com.
1. Tidak Memakai Suhu Tinggi

Biasanya setiap membeli teflon baru, ada label petunjuk penggunaan yang terpasang. Beberapa jenis teflon disarankan untuk tidak digunakan dalam suhu tinggi.
Permukaan teflon yang mengelupas biasanya menjadi tanda bahwa Mahapuan menggunakannya dengan suhu tinggi. Tidak hanya rusak, teflon yang permukaannya mengelupas juga dapat berbahaya bagi kesehatan karena kemungkinan partikel yang bercampur dengan makanan.
2. Cuci Teflon saat Pertama Kali Pakai

Salah satu kunci agar teflon bisa awet adalah mencucinya pertama kali sebelum digunakan. Mahapuan bisa menggunakan air sabun panas saat mencuci. Tujuannya untuk menghilangkan residu, minyak, dan kotoran.
3. Gunakan Sendok Kayu

Permukaan teflon yang terbaret-baret dan mengelupas menjadi salah satu indikator bahwa wajan antilengket ini rusak. Penyebabnya adalah penggunaan sutil dari bahan stainless atau besi.
Untuk memastikan teflon Mahapuan awet dan tidak terkelupas permukaannya, Mahapuan dapat menggunakan sendok kayu saat memasak.
4. Gunakan Sedikit Minyak

Karena sudah dibuat dengan bahan antilengket, maka disarankan untuk tidak memakai minyak dalam jumlah banyak saat menggunakan teflon. Cara ini disebut dapat membuat teflon lebih awet.
5. Tidak Menyimpan Masakan di Teflon

Tahukah Mahapuan, ternyata kebiasaan menyimpan masakan di teflon juga dapat membuatnya cepat rusak. Sebab, ada potensi masakan mengering, sehingga susah dibersihkan dari permukaan teflon.